01
Mei
2024
  • Home
  • News
  • Sampaikan Realisasi Pendapatan Daerah Sumut Capai Rp12,7 Triliun

Pj Gubsu Sampaikan LKPJ TA 2023

Sampaikan Realisasi Pendapatan Daerah Sumut Capai Rp12,7 Triliun

Muhammad Kamis, 18 April 2024 10:00 WIB
Diskominfo Sumut
Pj. Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Hassanudin menyampaikan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Gubernur Akhir Tahun 2023 di hadapan anggota dewan pada Rapat Paripurna di Gedung DPRD Provinsi Sumut Jalan Imam Bonjol Kota Medan, Rabu (17/4).
Medan-Jurnaltrans.com
Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Hassanudin menyampaikan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) Akhir Tahun Anggaran 2023 pada Rapat Paripurna di Gedung DPRD Sumut, Jalan Imam Bonjol, Medan, Rabu (17/4). Dalam laporan tersebut, antara lain disebutkan pendapatan daerah yang telah terealisasi sebesar Rp 12,7 triliun. 

"Pendapatan Asli Daerah (PAD) dalam struktur APBD hingga saat ini masih merupakan komponen pendapatan daerah yang cukup penting perannya dalam mendukung terselenggaranya roda pemerintahan maupun terhadap pelayanan publik," kata Hassanudin.

Selain pendapatan daerah, ada pula berbagai capaian yang telah diraih Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut. Pada urusan wajib pendidikan, Hassanudin melaporkan, angka partisipasi kasar (APK) sekolah menengah atas/sederajat, pada tahun 2023 dari target 100 % tercapai 107,4 %. Angka partisipasi murni (APM) sekolah menengah atas/sederajat tahun 2023 dari target 83,61% tercapai 74,45 %.

Untuk urusan wajib kesehatan, Hassanudin menyampaikan, Umur Harapan Hidup (UHH) Sumut sudah mencapai 73,67 tahun. Angka tersebut menunjukkan perkembangan positif dalam kesejahteraan dan kesehatan masyarakat. Angka prevalensi stunting pun kini telah menunjukan berada pada 18,9 %.

Angka kesakitan tahun 2023, berada pada 10,10%. Angka ini menunjukkan adanya perbaikan kesehatan yang ditandai dengan penurunan, jika dibandingkan dengan tahun 2022 yakni sebesar 12,98 %. 

Di bidang urusan wajib pekerjaan umum dan penataan ruang, dilaporkan beberapa hal. Rasio luas kawasan pemukiman rawan banjir yang terlindungi oleh infrastruktur terealisasi sebesar 58,62 %. Meningkat dari tahun 2022, yaitu 58,16 %.

Selanjutnya, rasio luas daerah irigasi kewenangan provinsi yang dilayani oleh jaringan irigasi terealisasi sebesar 59,77 %, persentase kapasitas penyaluran air minum curah lintas kab/kota terealisasi sebesar 61,25 %.

Di bidang ketenagakerjaan, Pemprov Sumut telah menetapkan upah minimum tahun 2023 sebesar Rp 2,7 juta. Angka tersebut meningkat dari Rp 2,5 juta pada tahun 2022 atau 5,50 %.

Selain itu, Hassanudin juga menyebut pertumbuhan perekonomian Sumut pada tahun 2023 pun meningkat ketimbang tahun 2022. Pada tahun 2022, pertumbuhan perekonomian Sumut berada pada angka 4,73 %, meningkat pada tahun 2023 menjadi 5,01 %. 

"Pertumbuhan terjadi dari seluruh lapangan usaha, lapangan usaha yang mengalami pertumbuhan tertinggi adalah transportasi dan pergudangan sebesar 13,12 %," ujar Hassanudin.

Sementara itu, laju inflasi Sumut pada tahun 2023 sebesar 2,25 %. Angka ini lebih rendah dibandingkan capaian tahun 2022 sebesar 6,12 %. Inflasi Sumut juga lebih rendah bila dibandingkan dengan angka inflasi nasional yaitus sebesar 2,61 %.

Neraca perdagangan luar negeri Sumut menunjukkan hasil yang positif mencapai US$ 4,63 miliar Dolar Amerika. Nilai ekspor Sumut pada tahun 2023 mencapai US$ 10,45 miliar Dolar Amerika.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Sumut Harun Mustafa Nasution yang memimpin rapat tersebut mengatakan LKPJ yang disampaikan Pj Gubernur akan dibahas oleh Panitia Khusus (Pansus) LKPJ yang telah ditentukan. Ia pun mengharapkan pansus dapat melaksanakan tugasnya dengan baik sesuai waktu yang telah ditetapkan. 



Editor: Yenni

Sumber: Diskominfo Sumut

T#g: Sumut realisasi pendapatanLKPJ TA 2023
Komentar
Selasa, 30 Apr 2024 10:00 News

Beberkan Visi Misi Pembangunan 2025-2045

Buka Musrenbang RPJPD,Pj Gubernur Sumut Beberkan Visi Misi Pembangunan 2025-2045

Selasa, 30 Apr 2024 07:00 News

Arahan Mendagri Jaga Pergerakan Komoditas Pangan...

Pj Gubernur Sumut Sambut Baik Arahan Mendagri Jaga Pergerakan Komoditas Pangan

Senin, 29 Apr 2024 12:00 News

Serahkan Bantuan Alat Kebencanaan Senilai Rp1,8 Miliar

Hari Kesiapsiagaan Bencana 2024, Pemprov Sumut Serahkan Bantuan Alat Kebencanaan Senilai Rp1,8 Miliar kepada Kabupaten dan Kota

Senin, 29 Apr 2024 09:30 News

Gathering dan Outbond Salah Satu Cara Ciptakan SDM Berkualitas...

Pj Gubernur Sumut: Gathering dan Outbond Salah Satu Cara Ciptakan SDM Berkualitas

Senin, 29 Apr 2024 07:00 News

Apresiasi Ajang Pencairan Bakat...

Saksikan Sumatera Utara Mencari Bakat, Pj Gubernur Sumut Apresiasi Ajang Pencairan Bakat

Sabtu, 27 Apr 2024 07:46 News

Sinergi Harus Tetap Terjaga...

Lantik Pj Bupati Dairi, Pj Gubernur Sumut: Sinergi Harus Tetap Terjaga

Jumat, 26 Apr 2024 18:30 News

Hassanudin Paparkan Berbagai Kebijakan Perlindungan Tenaga Kerja di Sumut...

Wawancara Nasional Ajang Paritrana Award 2024, Pj Gubernur Paparkan Berbagai Kebijakan Perlindungan Tenaga Kerja di Sumut

Jumat, 26 Apr 2024 17:00 News

Momentum Tingkatkan Semangat Pengembangan Potensi Daerah

Ikuti Upacara Hari Otda di Surabaya, Pj Gubernur Sumut: Momentum Tingkatkan Semangat Pengembangan Potensi Daerah

Jumat, 26 Apr 2024 15:11 News

Lakukan Empat Strategi Perkuat Daya Saing Perkebunan

Sumut Pemprov Lakukan Empat Strategi Perkuat Daya Saing Perkebunan

Jumat, 26 Apr 2024 06:02 News

Harap Pemaksimalan Pengelolaan Ekonomi Hijau...

Peringati Hari Otonomi Daerah,Sekdaprov Sumut Harap Pemaksimalan Pengelolaan Ekonomi Hijau

Kamis, 25 Apr 2024 19:10 News

ASPERAPI Siap Jadi Tuan World Expo 2035

ASPERAPI Siap Gelar dan Jadi Tuan World Expo 2035 Medan Masuk Super MICE Destinasi Indonesia

Rabu, 24 Apr 2024 10:00 News

Hassanudin Ingatkan Tugas Mendesak Ini...

Lantik Pj Bupati Deliserdang dan Taput, Pj Gubernur Sumut Ingatkan Tugas Mendesak Ini

Rabu, 24 Apr 2024 07:00 News

Tingkatkan Kemampuan Pengrajin...

Tingkatkan Kemampuan Pengrajin, Dekranasda Sumut Gelar Pelatihan Menjahit/Bordir Gratis

Selasa, 23 Apr 2024 15:00 News

Event Golf Internasional Kembali Digelar di Sumut

Event Golf Internasional Kembali Digelar di Sumut, Pj Gubernur Hassanudin Optimis Berdampak Besar untuk Atlet

Selasa, 23 Apr 2024 10:00 News

Rakor Pengendalian Inflasi Usai Idulfitri dan Libur Nasional

Pj Gubernur Sumut Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi Usai Idulfitri dan Libur Nasional

Selasa, 23 Apr 2024 07:00 News

Beberkan Strategi Pemilu Aman dan Lancar...

Terima Peserta PKDN Sespimti Polri,Pj Gubernur Sumut Beberkan Strategi Pemilu Aman dan Lancar

Ikuti Kami