01
Apr
2023
  • Home
  • Bisnis
  • Awal tahun 2023, RFB Duduki Peringkat Pertama Pialang Teraktif

Awal tahun 2023, RFB Duduki Peringkat Pertama Pialang Teraktif

Administrator Sabtu, 14 Januari 2023 17:28 WIB
Branch Manager, PT Rifan Financindo Berjangka, Sonya Kadarmanik
Medan - Jurnaltrans

Di tengah tantangan pandemi Covid-19 dan persoalan yang menderu yang terjadi tahun 2022, PT Rifan Financindo Berjangka (RFB)  tetap menunjukkan kinerja terbaiknya.

RFB berhasil menduduki Peringkat Pertama pialang teraktif untuk kategori transaksi bilateral atau Sistem Perdagangan Alternatif (SPA).

Tidak hanya itu, RFB juga berhasil membuktikan prestasinya sebagai perusahaan pialang berjangka terbaik di awal tahun 2023.

Branch Manager PT RFB Cabang Medan, Sonya Kadarmanik mengatakan, hingga akhir Desember 2022, total volume transaksi RFB tercatat 996.212 lot dengan komposisi transaksi multilateral sebanyak 78.494 lot dan transaksi bilateral sebanyak 917.718 lot.

"Produk komoditi yang mendominasi transaksi bilateral masih didominasi oleh locogold (emas berjangka) sebesar 80 persen," ucap Sonya baru-baru ini.
Dikatakan Sonya, hampir sepanjang tahun 2022, kinerja transaksi RFB mengalami rata-rata pertumbuhan yang konsisten antara 15-20 persen setiap bulan.

Meski pada kuartal II, perusahaan sempat mengalami kontraksi karena didera persoalan namun dukungan dari nasabah dan karyawan membuat RFB bangkit kembali.

"Semua yang kami capai dan alami di tahun ini karena dukungan nasabah loyal yang senantiasa bersama RFB dalam segala situasi," kata Sonya.

"Kami juga berusaha memberikan layanan terbaik dengan menjaga hubungan yang erat dengan para nasabah dan rekan-rekan wakil pialang, sehingga berhasil mengarungi tahun 2022 dengan positif," ujar Sonya.

Untuk tahun 2023, Sonya menyebut, RFB memiliki target mencetak transaksi sebesar 2 juta lot.  Dan, pihaknya optimis target itu tercapai dengan peningkatan kualitas layanan.

Di antaranya, dengan penarikan dana lebih cepat melalui sistem online, kemudian verifikasi calon nasabah sistem dua lapis dengan video call atau zoom dengan wakil pialang dan kepala cabang.

Semua sistem tersebut kata Sonya, bertujuan meminimalisir resiko transaksi di kemudian hari. Dengan standarisasi dan peraturan perusahaan yang ada sudah lengkap namun masih ada celah untuk terjadinya fraud.

"Dengan total tenaga wakil pialang yang semakin banyak, tentu perusahaan harus meningkatkan sistem keamanan dari semua celah agar nasabah semakin nyaman bertransaksi," terangnya.

Tidak hanya itu, lanjut Sonya, pihaknya juga akan meningkatkan edukasi baik internal maupun eksternal dan pelayanan secara profesional wakil pialang berjangka sesuai aturan perdagangan berjangka yang diawasi oleh BAPPEBTI (Badan Pengawas Perdagangan Berjangka dan Komoditi).

"Bersama orang-orang yang high quality dan high talent dalam membuat strategi yang baik, tentu perusahaan harus meningkatkan sistem keamanan dari semua celah agar nasabah semakin percaya dan nyaman bertransaksi," jelasnya.

Sonya juga mengatakan, adanya strategi baru dalam menjalankan sistem, saat ini perusahaan berubah dari good menjadi great, karena selalu berusaha memberikan yang terbaik dalam menjaga kepercayaan nasabah. (Man)
T#g: Pialang Berjangka Sonya KadamanikRFB
Komentar
Jumat, 31 Mar 2023 20:10 News

Pemprov Sumut Sudah Banyak Berubah Lebih Baik

Tata Kelola Pemerintahan Pemprov Sumut Sudah Banyak Berubah Lebih Baik

Jumat, 31 Mar 2023 19:24 News

Edy Rahmayadi mulai Bangun Venue Sport Centre Sumut

Edy Rahmayadi mulai Bangun Venue Sport Centre Sumut,Stadion Madya Atletik dan Martial Art Arena,Targetnya Rampung Desember

Jumat, 31 Mar 2023 14:30 News

Edy Rahmayadi Minta Tanamkan Budi Pekerti Pada Anak Sejak Dini

Edy Rahmayadi Minta Tanamkan Budi Pekerti Pada Anak Sejak Dini.

Jumat, 31 Mar 2023 11:53 Bisnis

Uji Kompetensi Keahlian Samsung Tech Institute di SMK Mendukung Peningkatan Kualitas Lulusan

Uji Kompetensi Keahlian Samsung Tech Institute di SMK Mendukung Peningkatan Kualitas Lulusan

Jumat, 31 Mar 2023 10:00 News

Pemprov Sumut Siap Diaudit BPK

Edy Rahmayadi Serahkan LKPD Unaudited, Pemprov Sumut Siap Diaudit BPK. Ini kewajiban seluruh zpemda

Jumat, 31 Mar 2023 07:00 News

Capaian 14 Penghargaan, Pertumbuhan Ekonomi Signifikan Hingga Produksi Pangan

Gubernur Sampaikan LKPj Akhir Tahun Anggaran 2022, Capaian 14 Penghargaan, Pertumbuhan Ekonomi Signifikan Hingga Produksi Pangan

Kamis, 30 Mar 2023 12:21 Bisnis

Samsung Galaxy M14 5G #GakAdaMatinya Harga Dua Jutaan, Baterai 6.000mAh

Samsung Galaxy M14 5G#GakAdaMatinya Harga Dua Jutaan, Baterai 6.000mAh.Smartphone yang menjadi pilihan anak muda dengan desain yang kece.

Kamis, 30 Mar 2023 13:30 News

Gubsu Edy Rahmayadi Sampaikan Jawaban Atas Laporan Hasil Reses DPRD Sumut

Gubsu Edy Rahmayadi Sampaikan Jawaban Atas Laporan Hasil Reses DPRD Sumut

Kamis, 30 Mar 2023 11:00 News

Janda dan ART Bersyukur Punya Pemimpin Seperti Edy Rahmayadi

Diundang ke Acara Ramadan Berbagi, Janda dan ART Bersyukur Punya Pemimpin Seperti Edy Rahmayadi

Kamis, 30 Mar 2023 06:00 News

Metode Pengentasan Kemiskinan di Sumut

Edy Rahmayadi Ajak KSJ Sumut Temukan Metode Pengentasan Kemiskinan di Sumut

Rabu, 29 Mar 2023 19:40 Sport

Harapkan Samosir Lahirkan Atlet Berprestasi

Resmikan GOR, Wagub Musa Rajekshah Harap Samosir Lahirkan Atlet Berprestasi

Rabu, 29 Mar 2023 18:20 News

Nawal Lubis: Selalu Ada Kegembiraan di Setiap Ramadan

Nawal Lubis:Selalu Ada Kegembiraan di Setiap Ramadan.Ketua PKK Sumut dalam podcast apa cerita yang tayang di youtube info Sumut

Rabu, 29 Mar 2023 16:00 News

Tiga Calon Hakim Agung yang Disetujui Komisi III Segera Dibawa ke Rapat Paripurna

Ketua Komisi III DPR RI, Bambang Wuryanto . Tiga Calon Hakim Agung yang Disetujui Komisi III Segera Dibawa ke Rapat Paripurna.

Rabu, 29 Mar 2023 13:30 News

Ini Pesan Wagub Musa Rajekshah...

Dukung Tabitha di Ajang Putri Indonesia 2023 Ini Pesan Wagub Musa Rajekshah

Rabu, 29 Mar 2023 10:30 Bisnis

Ngabuburit Anti Loyo dengan Samsung Galaxy A34 5G

Ngabuburit Anti Loyo dengan Samsung Galaxy A34 5G Dengan segudang fitur Awesome dari Galaxy A34 5G kamu bisa menunggu waktu berbuka puasa dengan pengalaman terbaik

Rabu, 29 Mar 2023 09:08 News

Edy Rahmayadi Ungkap Rasa Bahagia Dapat Berbagi di Ramadan Tahun Ini

Edy Rahmayadi Ungkap Rasa Bahagia Dapat Berbagi di Ramadan Tahun Ini. Berkumpul bersama dan saling berbagi dengan ribuan guru ngaji. Kita saling bersyukur

Ikuti Kami